rekomendasi VPN

Beberapa tahun yang lalu tersedia banyak VPN berkualitas namun gratis. Beberapa penawaran gratis sebelumnya, sekarang mengharuskan kita untuk berlangganan bahkan beberapa telah beralih ke model premium. Berikut kami berikan rekomendasi layanan VPN gratis terbaik yang bisa kalian coba.
Ada beberapa alasan kenapa kita ingin menggunakan VPN. Jika tujuan kalian agar internetan lancar tanpa loading seperti saat membuka Instagram atau WhatsApp, maka tidak salah kalian lanjutkan membaca artikel ini.

Hotspot Shield
Hotspot Shield telah hadir selama bertahun-tahun dan masih menjadi salah satu layanan VPN gratis yang terpopuler di kalangan para penggunanya. Layanan ini tidak cocok untuk pengguna yang ingin membuka konten yang dibatasi akibat masalah geografis demi meningkatkan keamanan privasi yang ada.

Psiphon
Psiphon memungkinkan kalian untuk melewati batas koneksi internet. Psiphon membuat kalian dapat melewati pembatasan internet di kampus, perusahaan atau negara, dan memungkinkan kalian dengan aman mengakses pengetahuan dan ide-ide yang disensor di negara-negara yang membatasi terhadap akses pengetahuan dan ide-ide tersebut.
Psiphon merupakan alat yang menggunakan sekumpulan aplikasi keamanan online, antara lain teknologi VPN, SSH, dan HTTP Proxy untuk akses internet lengkap, terbuka, dan tak terbatas.

Hideman VPN
Aplikasi Hideman VPN menawarkan anonimitas dan enkripsi data untuk sesi dan aktivitas internet. Hideman VPN menawarkan penggunaan gratis dengan pembatasan koneksi dan trafik data namun cocok untuk penggunaan moderat, seperti browsing dan download ringan.
Hideman VPN membuat jalur lalu lintas internet kalian melalui berbagai lokasi server di 20 negara sehingga membuat sulit bagi siapa pun untuk menebak informasi dan keberadaan kalian.

Windscribe
Windscribe dapat digunakan pada browser Chrome dan Windows. Jelas fitur utamanya memang jaringan VPN namun dari sudut pandang privasi, layanan ini menawarkan beberapa tools tambahan yang hebat. Hal itu termasuk firewall untuk mencegah pemaparan alamat IP kita.

Hide.me
Aplikasi Hide.me akan membuat kalian benar-benar anonim di web dengan menyembunyikan identitas atau lokasi di internet. Hide.me mengenkripsi aktivitas kalian untuk melindungi kalian dari hacker dan aktivis berbahaya lainnya.
Hide.me membuka sensor dan semua block di web sehingga kalian dapat menelusuri website tanpa pembatasan. Kalian juga dapat menonton TV global dari mana saja di dunia.

Touch VPN
Touch VPN akan mengenkripsi antara komputer kalian dan server touch VPN. Selanjutnya mengirim semua trafik internet kalian di seluruh koneksi tersebut. Touch VPN juga sangat mudah digunakan.
Sambungan antara kalian dan server Touch VPN akan dienkripsi sepenuhnya dan siapa pun tidak dapat melihat atau memberi tahu apa yang kalian lakukan di internet.

Bagi kalian yang ingin membaca ulasan terkait VPN dan fungsinya, kami punya solusinya. Kalian cukup kunjungi link berikut dan kami yakin sangat bermanfaat bagi kalian https://www.jetorbit.com/blog/apa-itu-vpn-dan-fungsinya/
Bagi Anda yang ingin memiliki website, Anda bisa langsung cek ke Jetorbit guna memenuhi kebutuhan pembuatan website Anda.
Tidak hanya pembuatan website saja namun Jetorbit juga dapat membantu Anda untuk membuat aplikasi.

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rata rata rating 5 / 5. Jumlah rate 5

Yuk Rate 5 Artikel Ini!

We are sorry that this post was not useful for you!

Let us improve this post!

Tell us how we can improve this post?

Bagikan:

3 responses to “Rekomendasi Layanan VPN Gratis Terbaik”

  1. […] selesai menggunakan, pastikan Anda menutup aplikasi VPN ini dan mengubah status menjadi Disconnect. Caranya adalah dengan menyentuh logo connected yang ada […]

  2. […] lebih cepat, lebih murah daripada VPN, dan biasanya lebih mudah dikonfigurasikan karena tidak ada perangkat lunak yang perlu diatur. […]

  3. […] juga berarti bahwa sangat sedikit yang tidak dapat Anda lakukan jika Anda offline atau mematikan VPN. Jika Anda naik pesawat atau kereta api dan ingin melakukan sedikit pekerjaan, Anda dapat melakukan […]

Leave a Comment