template-instagram-story

Salah satu fitur menarik yang dimiliki Instagram adalah Instagram Story. Instagram story telah menjadi fitur andalan dari Instagram. Melihat story teman, melihat dan menyukai unggahan baru sampai update story sekarang ini telah menjadi kegiatan kita sehari-hari. Namun, kalian merasa jenuh kah dengan tampilan story yang itu-itu aja? Nah, kami ada solusi nih untuk kalian. Yuk baca 8 Aplikasi Penyedia Template Instagram Story Terbaik

Aplikasi Penyedia Template Instagram Story Terbaik

Insta Story

template-instagram-story-1

Kekuatan kunci dari Insta Story terletak pada template yang menarik. Mau kalian bercerita atau memposting sesuatu, ia memiliki semua template yang sesuai dengan cerita kalian. Semuanya memiliki nuansa yang tepat, dengan kombinasi warna yang sesuai, dan tidak mengalahkan foto utama.

Frame dikategorikan dengan rapi, yang artinya kalian tidak perlu banyak scroll untuk menemukan elemen yang dibutuhkan.

Yang harus kalian lakukan adalah memilih satu template dan menambahkan gambar dari galeri foto ponsel. Beberapa template bahkan mempersilakan kalian untuk memodifikasi teks yang ada.

Setelah selesai, simpan gambar ke galeri ponsel dan posting menggunakan hashtag yang tepat. Insta Story memiliki template gratis maupun berbayar tapi untungnya lebih banyak yang gratis.

Unfold

template-instagram-story-2

Dengan Unfold, kalian bisa mengkreasikan story sesuai dengan keinginan kalian. Namun, siapkan ruang penyimpanan yang besar karena Unfold memiliki ukuran hampir 80 MB.  Jangan khawatir karena kualitasnya setara dengan size-nya kok, so it’s very worth it!

Kalian bisa juga menambahkan foto lalu menyisipkan teks di dalamnya. Jenis font teks, frame, dan template juga beragam sehingga tak akan membuat kalian bosan. Nah, setelah itu kalian bisa membagikannya langsung ke Instagram story kalian. Kalian bisa lho membuat desain story tanpa perlu repot-repot membuat akun terlebih dahulu. Menarik kan?

Canva

template-instagram-story-3

Canva bisa dibilang serbaguna untuk set fiturnya yang mengesankan. Mulai dari beralih dari font Instagram yang membosankan atau ingin menambahkan kutipan khusus, Canva memanglah serbaguna. Aplikasi ini gratis dan kalian dapat donwload di App Store dan Play Store.

Ketika kalian masuk ke template nih, fiturnya akan memberi kalian berbagai kategori untuk dipilih, seperti Musim Panas, Perjalanan, atau Kutipan. Canva memiliki template  yang berbayar maupun gratis. Selain itu, kalian juga  dapat menyimpan gambar background  atau memilih satu dari galeri.

Kalian juga dapat mengubah gaya font, menambahkan teks sendiri dan masih banyak lagi fitur keren lainnya. Singkatnya, Canva adalah aplikasi yang harus dimiliki untuk penggemar Instagram.

Over

template-instagram-story-4

Kalian harus tahu nih kalau di dalam Over terdapat lebih dari 84 ribu desain, lebih dari 350 font hingga lebih dari 500 template yang bisa kalian pilih. Saking banyaknya, kalian gak akan merasa bosan deh! Kalian juga tidak perlu was-was karena Over hanya memakan ruang sebesar 22 MB saja.

Jika kalian ingin mengakses fitur premium, tinggal lakukan pembelian saja dan dapatkan fitur-fitur unggulan yang berbeda dengan versi gratisnya. Setelah melakukan editing, kalian bisa langsung upload hasil karya kalian ke Instagram story. Simple!

Story Maker

template-instagram-story-5

Aplikasi Story Maker ini mirip dengan Insta Story dan memberikan kalian koleksi template yang mengesankan. Menariknya lagi, ada fitur Brush yang memungkinkan pengguna memamerkan potret dalam cahaya yang berbeda. Tidak kalah penting nih, aplikasi ini membawa filter khusus untuk meningkatkan foto dan gambar.

Template Story Maker ini gratis lho. Meski demikian, aplikasi ini akan menampilkan iklan setelah kalian memilih template untuk diedit. Jika kalian tidak ada masalah dengan itu, Story Maker adalah aplikasi yang bisa dibilang terbaik untuk pemula Instagram.

StoryArt

template-instagram-story-6

Kalian juga bisa mencoba StoryArt untuk membuat Instagram story kalian agar tampil beda. Dengan size 55 MB, StoryArt dilengkapi dengan berbagai fitur unggulan, seperti lebih dari 500 template, 40 macam tema, dan lain-lain. Kalian juga bisa kok menambahkan teks, memilih filter dan mengedit eksposur, kecerahan, dan saturasi foto.

Oya, ada beberapa fitur premium yang hanya bisa diakses ketika kalian melakukan pembelian. Namun, jangan khawatir karena fitur StoryArt yang gratis juga sudah cukup untuk kebutuhan story sehari-hari.

Mojito

template-instagram-story-7

Kalau kalian ingin memakai aplikasi yang ringan, coba saja download Mojito karena ukurannya hanya 25 MB. Namun, kalian tidak perlu khawatir karena fitur di dalamnya tak kalah keren. Dengan Mojito, kalian bisa memilih template lalu mengedit dengan filter yang sudah disediakan. Tenang, kalian bisa menyisipkan teks di dalamnya kok.

Selain itu, kalian bisa menambahkan multiple photo dan membuatnya jadi kolase yang unik. Pokoknya story kalian akan tampil beda! 

Adobe Spark Post

template-instagram-story-8

Adobe Spark Post memang dirancang khusus untuk membuat story kalian agar terlihat lebih hidup. Di dalamnya, tersedia lebih dari 3 ribu template yang bisa dicoba satu per satu. Kalian juga bisa membuat animasi untuk membuat story kalian makin unik!

Untuk mengakses fitur-fiturnya, kalian perlu sign in dulu memakai akun Google, Facebook atau membuat akun baru. Adobe Spark Post menyediakan berbagai kategori, mulai dari kolase foto, template dengan kategori lifestyle, business, travel, food, craft, dan sebagainya. 

Nah, kalian udah pernah nyoba bikin story pakai aplikasi mana aja nih? Kalau kalian ada referensi lain atau aplikasi andalan kalian, boleh lho sharing di kolom komentar 🙂

Bagi Anda yang masih bingung bagaimana cara membuat website, tenang saja. Kami punya solusinya. Kalian bisa langsung cek ke Jetorbit guna memenuhi kebutuhan pembuatan website kalian. Selain itu, kami juga menyediakan VPS dan bisa kalian cek di sini.


Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rata rata rating 5 / 5. Jumlah rate 1

Yuk Rate 5 Artikel Ini!

We are sorry that this post was not useful for you!

Let us improve this post!

Tell us how we can improve this post?

Bagikan:

Leave a Comment