Berbicara terkait pembuatan website, ada hal mendasar yang harus Anda ketahui, yaitu terlebih dahulu mengetahui tujuan dari website itu apa. Anda harus mengetahui tujuan memiliki website karena setiap website jelas memiliki tujuan berbeda. Yuk baca selengkapnya artikel Rekomendasi Hosting Murah untuk Pemula

Hal mendasar lain yang perlu Anda ketahui sebelum membuat website adalah domain. Anda tentunya harus tahu apa itu domain.

Pada dasarnya, domain itu menunjukkan alamat website Anda. Dengan kata lain, domain diasumsikan sebagai alamat fisik website yang Anda sudah buat.

Domain memiliki fungsi untuk menandakan identitas website Anda. Tentunya dengan menggunakan nama domain yang cocok untuk produk (website) Anda karena pemilihan domain yang tepat dapat meningkatkan penjualan produk (website) Anda.

Setiap alamat domain website di dunia ini tidak ada yang sama sehingga Anda perlu benar-benar memilih alamat domain yang berbeda. Ekstensi (akhiran) domain juga memiliki pengaruh.

Selanjutnya adalah membeli domain ke web hosting yang handal dan tepercaya. Di Jetorbit juga menyediakan pendaftaran domain, baik internasional maupun ekstensi lokal (*.id). Untuk mendaftar sangatlah mudah. Anda bisa mencari domain yang masih tersedia dan biayanya di https://www.jetorbit.com/domain/. Jangan lupa untuk membuat nama yang unik dan mudah diingat.

Ketika berbicara tentang website, Anda pun harus memahami apa itu hosting. Hosting merupakan hal paling dasar untuk memulai sebuah website.

Hosting adalah tempat penyimpanan file atau data website Anda. Hosting adalah server yang berfungsi untuk membuat website Anda bisa online, bisa diakses di mana pun, dan bisa memproses perintah transaksi. Hosting inilah yang menjadi tempat menyimpan konten, gambar, video, dan teks yang dimiliki oleh website Anda.

Hosting merupakan hal dasar yang harus Anda miliki ketika akan membuat website dengan layanan berbayar. Dengan adanya hosting, website dan konten website yang Anda butuhkan akan disimpan dengan aman. Oleh karena itu, pemilihan hosting menjadi hal penting untuk pengembangan website Anda.

Jetorbit merupakan penyedia hosting yang telah berdiri sejak 2012, yang menyediakan berbagai macam paket hosting yang bisa Anda gunakan dengan harga murah. Jetorbit merekomendasikan hosting Pluto, Merkurius, dan Mars.

Bagi Anda sebagai pemula serta untuk kebutuhan static web, Anda dapat menggunakan hosting Pluto dengan harga mulai Rp 12.650 /bulan*. Bagi Anda yang membutuhkan landing page dengan budget minimal maka Anda bisa mencoba hosting Merkurius  dengan harga mulai Rp 15.150 /bulan*. Sedangkan bagi Anda yang ingin membuat website blog, Anda cocok menggunakan hosting Mars yang harganya mulai dari Rp 20.500 /bulan*.

Hosting murah bisa didapatkan di Jetorbit tanpa mengurangi kualitas. Jetorbit selalu mengedepankan rasa puas klien dan tercapainya tujuan serta kesuksesan dari website yang ada di dalam Jetorbit. Berbagai macam pilihan web hosting berkualitas bisa Anda coba.

Hosting Indonesia pun telah tersedia. Anda bisa melakukan pemesanan web hosting Indonesia di Jetorbit dengan spesifikasi hosting terbaik.

Ketika Anda memutuskan untuk membuat website dengan layanan berbayar, Anda tentunya dapat memilih jenis aplikasi pengelola web yang Anda inginkan. Aplikasi pengelola web atau sering disebut dengan CMS (Content Management System) menyediakan kemudahan dalam mengelola konten yang Anda inginkan secara bebas.

Content Management System (CMS) adalah sebuah platform atau sebuah mekanis yang membolehkan Anda membuat konten dan mempublikasikannya ke website. CMS bisa dibilang sebagai suatu software yang diinstall di server hosting Anda.

CMS paling popular saat ini adalah WordPress dari Automatic dan ini adalah CMS yang paling mudah untuk saat ini. Pengunaannya bahkan bisa dilakukan oleh orang yang tidak pernah mempelajari programming sekalipun.

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rata rata rating 0 / 5. Jumlah rate 0

Yuk Rate 5 Artikel Ini!

We are sorry that this post was not useful for you!

Let us improve this post!

Tell us how we can improve this post?

Bagikan:

Leave a Comment