pengertian-subdomain

Subdomain adalah domain yang dilampirkan ke root (atau domain utama) yang dapat mengarahkan permintaan browser ke file tertentu di server tertentu. Jadi, sebenarnya subdomain itu apa dan bagaimana cara menggunakan subdomain? Ingin tahu lebih detail? Yuk baca Pengertian Subdomain dan Cara Menggunakannya

Sebagai analogi, jika domain seperti alamat fisik tetapi itu di Internet, maka subdomain seperti nomor Suite atau Apartemen. Itu adalah versi singkatnya tetapi ada lebih banyak subdomain dari sekedar definisi dan analogi.

Apa Itu Subdomain?

Subdomain adalah bagian dari domain yang berada sebelum nama domain utama dan ekstensi domain. Mereka dapat membantu Anda untuk mengatur situs Anda. Misalnya, docs.jetorbit.com. Di URL ini, docs adalah subdomain.

Penjelasan Lebih Detail Tentang Subdomain

Untuk menjawab pertanyaan “apa itu subdomain” secara lebih detail, Anda harus mengetahui dulu anatomi sebuah URL! Mari kita periksa URL dari Jetorbit.

https://jetorbit.com/

URL ini berisi dua bagian:

  • Protokol (https:) adalah seperangkat pedoman yang diikuti browser untuk mengirim permintaan ke server.
  • Domain, jetorbit.com atau URL ke situs utama. Sebuah domain terdiri dari dua bagian:
  • TLD (top level domain) yang merupakan bagian dari .com (atau ekstensi domain lain)
  • SLD (second level domain), jetorbit, nama yang Anda beli dari sebuah domain registrar.

Subdomain berisi sebuah nama kedua (a second name)  sebelum SLD. Misalnya, jika blog Jetorbit di hosting di https://blog.jetorbit.com, blog tersebut akan menjadi subdomain.

Cara Menggunakan Subdomain untuk Web Host Anda

File DNS Zone yang dipegang oleh Authoritative Nameserver untuk sebuah domain sebenarnya cukup luas dan Anda dapat memanipulasinya menggunakan subdomain. Silakan Anda pertimbangkan sisi internet yang dapat dilihat oleh pengguna web dan tunjukkan cara kerja subdomain.

Berkreasilah dengan Subdomain untuk DNS Anda

FQDN membutuhkan sebuah hostname serta nama domain. Artinya, nama domain apapun sebenarnya dapat dipecah menjadi beberapa subdomain.

Bayangkan jika itu seperti gedung apartemen yang cukup megah. Lantai pertama gedung apartemen memiliki ruang terbuka yang mana memiliki banyak tempat duduk yang nyaman dan minuman juga telah tersedia. Ini adalah area umum yang dapat digunakan oleh semua penghuni dan pengunjung apartemen.

Jika seseorang mengatakan kepada Anda bahwa dia tinggal di 123 Example Street, Yogyakarta, maka Anda akan berasumsi bahwa ketika Anda tiba, Anda hanya perlu pergi melalui pintu depan untuk menemukannya. Namun, di gedung apartemen megah tersebut, yang ada hanyalah akan membawa Anda ke area komunal di lantai pertama. Untuk mengetahui apartemen sebenarnya, Anda perlu mengetahui nomor apartemen tertentu.

Jadi alamat lengkapnya adalah Apartemen 45, 123 Example Street, Yogyakarta. Setelah mendapatkan alamat lengkap yang benar ini maka Anda dapat langsung menuju ke apartemen.

Hal tersebut juga berlaku untuk situs. Jika Anda memberi seseorang alamat situs Anda tanpa hostname di awal, itu seperti memberikan alamat apartemen Anda tanpa nomor apartemen Anda. Tidak apa-apa jika Anda tinggal di rumah, bukan apartemen (atau dalam istilah situs, Anda hanya membutuhkan situs untuk memiliki default hostname).

Namun, fleksibilitas DNS memiliki arti bahwa kapan saja Anda dapat membuat subdomain dengan membuat hostname baru, Anda dapat memiliki situs kedua, ketiga, dan keempat (dan seterusnya) di bawah satu nama domain.

Secara teori, Anda dapat memiliki subdomain sebanyak yang Anda butuhkan di bawah domain Anda tetapi beberapa web host yang lebih murah mungkin membatasi jumlah maksimum yang diizinkan untuk Anda buat.

Anda bisa menjadi sekreatif yang Anda suka dengan subdomain Anda dan hanya dibatasi oleh imajinasi dan kebutuhan Anda. Beberapa orang tidak pernah membutuhkan subdomain sedangkan yang lain membuat aliran subdomain yang tampaknya tak ada habisnya.

Setelah Anda membaca pengertian subdomain, apakah Anda sendiri sudah memiliki subdomain? Atau, apakah Anda tertarik untuk membuat subdomain? Yuk berikan komentar di kolom komentar 🙂

Bagi Anda yang masih bingung bagaimana cara membuat website, tenang saja. Kami punya solusinya. Anda bisa langsung cek ke Jetorbit guna memenuhi kebutuhan pembuatan website Anda. Selain itu, kami juga menyediakan VPS dan bisa Anda cek di sini.

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rata rata rating 5 / 5. Jumlah rate 2

Yuk Rate 5 Artikel Ini!

We are sorry that this post was not useful for you!

Let us improve this post!

Tell us how we can improve this post?

Bagikan:

Leave a Comment