ide-bisnis-digital

Perkembangan bisnis di era digital semakin merambah ke banyak sektor. Bahkan nih, beberapa tahun terakhir ide bisnis digital menjadi topik yang paling banyak dibicarakan oleh masyarakat Indonesia. Trus, bisnis digital apa saja yang sekiranya diminati sekaligus paling menjanjikan di tahun 2021 ini? Okay deh, yuk baca 7 Ide Bisnis Digital Yang Diminati dan Paling Menjanjikan Tahun 2021

Apa Itu Bisnis Digital

Bisnis digital merupakan suatu jenis bisnis yang dalam prosesnya mengandalkan kecanggihan teknologi, baik dari segi pembuatan ataupun segi pemasaran

Anyway, bisnis digital tidak hanya terkait dengan penjualan produk tanpa wujud saja, seperti software komputer. lho Bisnis digital juga tidak hanya tentang produk fisik yang dikemas dalam bentuk digital, seperti ebook

Jadi, semua jenis usaha yang menjual produknya secara online, baik menggunakan website atau aplikasi, termasuk dalam ranah bisnis digital. Nah, ecommerce merupakan salah satu contohnya. Selain itu, produk bisnis digital bisa berupa barang dan jasa. 

7 Ide Bisnis Digital Terbaik, Diminati, dan Paling Menjanjikan

Berikut ini 7 daftar ide bisnis digital yang bisa kalian coba:

Affiliate Marketing

Bisnis afiliasi marketing merupakan salah satu bisnis digital yang bisa ditekuni tanpa modal. Hal ini karena afiliasi marketing pada dasarnya merupakan bisnis yang mana kalian hanya perlu memasarkan produk miliki orang lain, bisa produk milik perorangan atau produk milik perusahaan.

Afiliasi marketing menggunakan sistem komisi untuk para penjualnya sehingga akan membuat kesepakatan mengenai harga jual barang dan komisi yang akan diperoleh penjual ketika barang tersebut terjual.

Toko Online

Salah satu ide bisnis digital yang paling banyak diminati adalah membuka toko online. Kalian juga bisa membuka toko online sendiri namun pastikan kalian sudah memiliki perencanaan yang matang sebelum membuka toko online secara resmi.

Beberapa hal yang harus kamu persiapkan adalah produk apa yang akan kamu jual dan tentukan pula segmen pasar yang jelas agar lebih mudah untuk mengatur strategi pemasaran produk.

Selain itu, silakan bangun relasi di media sosial karena media sosial merupakan sarana utama dalam memasarkan produk. Selanjutnya, silakan buat konten yang menarik dan mampu menjelaskan produk secara terperinci agar konsumen tertarik untuk membeli.

Blogger

Kalian suka menulis, kah? Kalau iya, nah, menjadi seorang blogger patut kalian pertimbangkan, nih.

Menjadi seorang blogger terbukti dapat mendatangkan penghasilan yang menjanjikan, apalagi jika blog kalian sudah memiliki banyak pengunjung.

Hal utama yang harus diingat ketika ingin menjadi seorang blogger adalah pastikan blog kalian memuat artikel-artikel yang topiknya memang kalian suka agar tidak merasa terbebani ketika harus konsisten upload artikel-artikel terbaru.

Ngomong-ngomong nih, kunci dari kesuksesan seorang blogger itu ide dan konsistensi. Selamat mencoba!

YouTuber

Saat ini, YouTuber sudah menjelma menjadi sebuah profesi yang bisa kalian tekuni.

Orang mulai berbondong-bondong membuat akun YouTube pribadi karena penghasilan yang memang tinggi dan proses pembuatannya juga tidak terlalu sulit.

Nah, menjadi YouTuber juga harus menentukan tema dari channel yang akan kalian buat lho supaya bisa membidik siapa saja yang akan dijadikan sasaran untuk menjadi penonton.

Instagram Influencer

Guys, jika kalian pengguna Instagram dengan jumlah follower yang cukup banyak, silakan kalian pertimbangkan untuk menjadi seorang influencer

Nah, di tahap awal, kalian cukup fokus pada kualitas konten yang kalian hasilkan. Jika jumlah follower kalian meningkat, bisa saja tetiba datang tawaran kerjasama dari suatu pihak dengan melakukan posting iklan produk maupun melakukan review berbayar.

Konsultan SEO

SEO (Search Engine Optimization) merupakan upaya untuk mendapatkan posisi terbaik di mesin pencari. 

Peran SEO ini memang sangatlah penting bagi sebuah website, terutama yang bertujuan bisnis. Alasannya adalah hampir setiap orang mengandalkan mesin pencari sebelum membeli sebuah produk. Selain itu, SEO juga efektif untuk mendatangkan pengunjung website tanpa mengeluarkan biaya, yaitu dari organic traffic.

Meski konsultan SEO di Indonesia sudah cukup banyak namun peluang bisnisnya masih terbuka lebar, lho. Yuk dicoba!

Menawarkan Jasa Pembuatan Website

Kemampuan dalam membuat website yang menarik, bisa menjadi bisnis digital yang potensial lho jika kalian seorang developer. Apalagi permintaan terkait kebutuhan website juga semakin meningkat.

Meski banyak cara untuk dapat membuat website dengan mudah tapi untuk kustomisasi yang lebih rumit butuh keahlian pemrograman tingkat lanjut yang tentunya hanya dimiliki oleh seorang web developer.

Selain potensial, bisnis ini juga memungkinkan kalian bekerja dari tempat manapun yang kalian sukai. 

Sebaiknya, kalian menggunakan blog sebagai sarana menawarkan jasa tersebut meskipun bisa menggunakan platform untuk freelancer. Tentu saja didukung dengan portofolio hasil pekerjaan kalian ya sehingga membuat calon klien semakin tertarik.

Hal Utama yang Perlu Disiapkan

Berikut ini beberapa hal yang perlu kalian siapkan:

Pemilihan Niche yang Potensial

Niche adalah jenis bisnis yang ingin kalian geluti secara spesifik. Nah, kejelian kalian nih dalam melihat peluang pasar, juga turut menentukan niche yang kalian pilih. 

By the way, kalian juga bisa memulai dari dalam diri kalian sendiri lho, yakni terkait dengan keahlian yang kalian miliki. 

Waktu Untuk Mengembangkannya

Semua akan terjadi tepat pada waktunya. Ya, beberapa ide bisnis digital yang kalian tekuni bisa saja tidak menunjukkan hasil di minggu pertama. Kesabaran adalah kuncinya. 

Selain itu, silakan perhitungkan dengan baik investasi waktu yang telah diberikan dengan potensi keuntungan yang akan kalian terima.

Memiliki Sebuah Website Menarik 

Ide bisnis digital membutuhkan sebuah website yang tidak hanya mendatangkan pengunjung tapi juga bisa menghasilkan transaksi penjualan. Kalian perlu menyewa hosting dan membeli sebuah domain yang sesuai dengan jenis bisnis kalian untuk membangun sebuah website. Setelah memiliki website, kalian bisa memasuki dunia bisnis digital untuk jangka panjang dengan lebih percaya diri.

Nah, Jetorbit menyediakan web hosting terbaik dan domain murah di tahun 2021 ini. Hosting murah juga bisa didapatkan di Jetorbit tanpa mengurangi kualitas. Jetorbit selalu mengedepankan rasa puas klien dan tercapainya tujuan serta kesuksesan dari website yang ada di dalam Jetorbit.

Kelebihan Bisnis Digital

Berikut ini beberapa keunggulan yang dapat kalian jadikan pertimbangan:

Pilihan Beragam

Perkembangan teknologi diprediksi belum bisa berhenti hingga beberapa dekade mendatang. Artinya, masih banyak inovasi yang bisa dihasilkan sebagai peluang usaha.  

Jangkauan Pasar Luas

Jika menekuni bisnis digital yang dijalankan secara online, pangsa pasarnya tentu akan lebih luas karena tetap bisa menjalankan bisnis di mana pun kalian berada, selama 24 jam. Hal ini tentu bergantung dengan bisnis yang kalian tekuni. 

Memberikan Kenyamanan kepada Pelanggan

Di tengah kesibukan menjalankan rutinitas, apalagi kondisi pandemi saat ini, sebagian besar orang bisa saja tidak sempat bahkan takut pergi ke suatu tempat untuk membeli sesuatu. Nah, bisnis digital mampu memberikan solusi untuk permasalahan ini. 

Semoga artikel ini bisa membantu kalian ya dalam mengambil keputusan terbaik. Awali langkah awal membangun bisnis dengan pertimbangan jeli. 

Have a good day

Bagi kalian yang masih bingung bagaimana cara membuat website, tenang saja. Kami punya solusinya. Kalian bisa langsung cek ke Jetorbit guna memenuhi kebutuhan pembuatan website. Selain itu, kami juga menyediakan VPS dan bisa kalian cek di sini.

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rata rata rating 5 / 5. Jumlah rate 1

Yuk Rate 5 Artikel Ini!

We are sorry that this post was not useful for you!

Let us improve this post!

Tell us how we can improve this post?

Bagikan:

Leave a Comment