mengenal dedicated server

Hi, Orbiters! Siapa nih di antara kalian yang sudah paham tentang dedicated server? Wahh, apakah itu maksudnya sama dengan dedicated hosting? Okay, daripada penasaran, simak saja yuk sampai tuntas Mengenal Dedicated Server, Kelebihan, Manfaat, dan Cara Kerja

Apa Itu Dedicated Server?

Pada dasarnya, dedicated server merupakan sebuah layanan penyewaan server secara eksklusif yang didedikasikan hanya untuk satu pengguna. Dengan server yang dedicated, pengguna dapat mengoptimalkan seluruh resources yang tersedia untuk berbagai kebutuhan bisnis. Dedicated server juga menawarkan kemudahan bagi kalian dengan akses yang full control atau kendali penuh untuk menentukan jenis virtualisasi/OS yang akan digunakan yang mana sesuai kebutuhan.

Manfaat Dedicated Server

Dedicated server memiliki fungsi di antaranya dapat meningkatkan traffic SEO, bebas melakukan kustomisasi, keamanan penyimpanan terjaga dan kegunaan lainnya yang dapat selengkapnya dibaca dalam artikel ini.

Selain itu, ada beberapa fungsi yang bisa diperoleh jika menggunakan server jenis ini untuk mengelola website, yaitu:

  • Memiliki kendali penuh atas data yang disimpan.
  • Mendapat kapasitas penyimpanan lebih besar dibanding hosting.
  • Kapasitas atau memori penyimpanan tidak terbagi-bagi dengan pengguna lain.
  • Fleksibel, karena selain digunakan untuk membuat website, kalian juga bisa memanfaatkan server sebagai tempat penyimpanan data (library).

Meski memiliki fungsi yang menarik untuk dicoba tapi jenis server yang satu ini kurang cocok bahkan tidak disarankan bagi kalian yang menggunakan website sebagai blog pribadi atau portfolio.

Siapa Yang Menggunakan Dedicated Server?

Tipe hosting dedicated server cocok sekali untuk perusahaan besar yang membutuhkan resource yang besar, serta memiliki traffic website yang tinggi. 

Website yang tepat untuk menggunakan dedicated server, seperti:

  • Website Toko Online / Online Shop
  • Website Pemerintahan
  • Website Perusahaan
  • Website Berita (News Portal)
  • Website Bisnis

Kapan Saatnya Harus Menggunakan Dedicated Server?

Kalian sudah tahukah tanda-tanda kalau kalian perlu pindah server hosting? Berikut adalah beberapa poin yang bisa jadi pertimbangan kalian:

1. Downtime

Salah satu tanda server web hosting yang sudah tidak kuat untuk menampung blog biasanya akan ditandai dengan yang namanya downtime. Downtime adalah posisi yang mana blog kita tidak bisa diakses, baik dari backend maupun frontend.

Jika hanya sekali atau dua kali, bisa saja dari sisi hosting sedang melakukan maintenance berkala dan lupa menginformasikan kepada customer. Namun, berbeda halnya jika downtime ini berlanjut sampai hitungan jam atau mungkin berhari-hari.

Hal ini justru akan merugikan dari sisi penghasilan dan juga akan mempengaruhi posisi kalian di mesin pencari.

2. Pesan Error

Jika kalian adalah blogger lama, pasti tak asing lagi dong ya dengan pesan error yang sering muncul di halaman WordPress. Antara lain adalah Error Establishing Database Connection, Internal Server Error, White Screen of Death, dan sebagainya.

Sebenarnya ada beberapa cara untuk mengatasi error-error tersebut. Namun, jika error masih saja berlanjut, bisa jadi server hosting memang sedang bermasalah. Pindah ke hosting dedicated server merupakan langkah yang tepat jika error ini sering terjadi.

3. CS Slow Respon

Bantuan support 24 jam merupakan salah satu aspek yang harus dipertimbangkan untuk memilih suatu hosting. Jika hosting kalian saat ini memiliki pelayanan yang kurang cepat maka disarankan untuk segera pindah hosting dedicated server. Hal tersebut nantinya akan berpengaruh ketika kalian sedang mengalami masalah.

4. Lemot

Website yang memiliki akses cepat, akan lebih nyaman diakses visitor. Iya, kan? Lambatnya akses sebuah website dapat dipengaruhi oleh besarnya file website atau resource website kalian. Sebuah website yang lambat juga dapat dipengaruhi oleh terlalu banyaknya pengguna dalam satu server. Dalam kasus ini, adanya solusi dari provider hosting sangat diperlukan atau saatnya mempersiapkan diri untuk beranjak ke server ini.

5. Resource Tidak Mencukupi

Saat blog kalian sudah cukup besar, visitor perhari mencapai puluhan ribu, dan kebutuhan disk space semakin meningkat. Jika dibiarkan terus menerus hal ini akan membuat blog kalian mengalami down. Parahnya jika blog kalian akan mendapatkan peringatan suspend. Nah, solusinya yaitu kalian bisa mencoba upgrade hosting ke resource yang lebih tinggi, seperti dedicated server

Kelebihan Dedicated Server

Okay, mari kita ulas beberapa kelebihan yang dimiliki jenis hosting ini:

1. Akses dan Kontrol Penuh

Dedicated server memberikan pengguna untuk memberikan akses penuh 100%. Menariknya, server ini juga akan memudahkan dan membebaskan penggunanya untuk melakukan konfigurasi berdasarkan bentuk spesifikasi yang dibutuhkan.

2. Lebih Aman

Kelebihan selanjutnya adalah apabila terjadi kerusakan pada server, kalian tak bertanggung jawab pada kerusakan tersebut. Oleh karena itu, terbilang sangat aman bagi pengguna yang mengoperasikan server tersebut.

3. Efektif dan Mudah Dikontrol

Pengguna hosting dedicated juga bisa mengontrol server menggunakan remote saja. Kalian tak perlu melakukan pengawasan pada fisik server secara langsung sehingga tidak akan merepotkan atau membebani kalian selama mengelola website.

4. Tidak Terganggu Aktivitas Lain

Pada saat menggunakan server jenis ini, pengguna tidak harus terganggu dengan klien yang lain. Pasalnya paket ini digunakan secara pribadi atau satu orang saja. Maka secara tidak langsung, kondisi tersebut tidak akan mengganggu kinerja website ketika terjadi sesuatu pada saat jumlah pengunjung meningkat.

Hosting ini juga memungkinkan penggunanya untuk mengelola banyak domain pada satu server yang dimiliki. Manajemen website juga akan semakin maksimal karena kalianlah yang memiliki kontrol dan kuasa penuh terhadap server tersebut.

5. Kecepatan Website Meningkat

Jika kalian ingin memiliki website yang super cepat, kalian bisa pindah ke server ini. Apakah server mempengaruhi kecepatan website juga? Tentu saja karena kecepatan hosting bisa mempengaruhi peningkatan peringkat SEO hingga nilai penjualan bisnis online milik kalian.

Mengapa? Hal ini akan mengurangi bounce rate. Bounce rate dapat dikatakan sebagai persentase jumlah pengguna yang mengunjungi website dan memutuskan untuk pergi tanpa membuka halaman selanjutnya. Selain itu, hal ini dapat meningkatkan pengalaman pelanggan lebih baik. 

6. Tidak Berbagi Sumber Daya

Saat kamu memilih penyedia hosting khusus, kamu mendapatkan sumber daya penuh dari server tunggal. kamu tidak perlu khawatir tentang situs web lain yang menyumbat CPU dan RAM server. Dengan dedicated server, kamu dapat yakin bahwa kejadian buruk yang berjalan di situs web lain atau lonjakan penggunaan bandwidth tidak akan memperlambat server kamu.

Kekurangan Dedicated Server

Nah, berikut ini penyebab para pemilik blog atau portfolio online tidak disarankan untuk menggunakan dedicated server:

  • Membutuhkan tenaga ahli atau kemampuan yang cukup andal untuk mengoperasikan mesin server.
  • Membutuhkan ruangan khusus dengan mesin pendingin yang bekerja 24 jam agar mesin server tidak overheat.
  • Jika mengalami error, performa website bisa saja terganggu hingga dapat mempengaruhi traffic dan penurunan ranking website di mesin pencari.
  • Meski beberapa penyedia server menawarkan jasa pengelolaan tapi tentunya akan membutuhkan biaya lebih besar untuk memenuhi kebutuhan server.

Cara Kerja Dedicated Server

Cara kerja dedicated server dimulai setelah kalian selesai melakukan pembayaran. Beberapa tujuan yang bisa dicapai menggunakan server adalah membangun Learning Management System (LMS), tempat menyimpan file, menjadi area kerja yang bisa diakses secara umum, mengembangkan sistem operasi, bahkan kalian juga bisa membuat bisnis hosting kalian sendiri dengan menginstal control panel.

Namun sebelum menjalankan server, ada beberapa hal yang wajib kalian persiapkan, yaitu:

  • Tentukan OS yang akan digunakan oleh server (Windows, Linux, atau OS yang kalian inginkan).
  • Setelah mendapat informasi login ke server, tingkatkan keamanan server dengan menginstal firewall, melakukan pembaruan atau update OS ke versi terbaru hingga menginstal dan mengonfigurasi webserver.
  • Arahkan domain ke alamat IP VPS.
  • Lakukan pemasangan sertifikat SSL untuk mengamankan transfer data di website.

Cara Memilih Dedicated Server Yang Tepat

Setidaknya ada lima cara penting yang perlu diperhatikan dalam memilih hosting dedicated server, yaitu:

1. Spesifikasi Server

Penting untuk memastikan bahwa spesifikasi server yang akan digunakan berbeda dengan layanan shared hosting biasa. Mestinya harus mampu mengoptimalkan performa website kalian. Beberapa penyedia layanan dedicated server telah mengaplikasikan teknologi Cloud VPS Parallel untuk server yang digunakan. Teknologi ini memungkinkan untuk melakukan kustomisasi modul server dengan dukungan cPanel. 

2. Kapasitas Memory

Pastikan memory yang mendukung website kalian mampu memberikan performa terbaik. Kecepatan akses merupakan salah satu aspek terpenting yang pastinya tidak bisa ditawar. Kalian perlu menganalisis terlebih dulu penyedia hosting pilihan kalian, pastikan mereka memberikan RAM yang cukup dan sesuai dengan kebutuhan website kalian.

3. Faktor Keamanan

Kalian tentu akan bertanya apakah provider tersebut bisa menjamin keamanan data website kalian? Kalian tentu menginginkan layanan server dengan tingkat keamanan tinggi, apalagi jika website kalian berupa website e-commerce, yang tentu saja memiliki banyak data penting. Untuk menghindari kerugian, pilihlah penyedia yang memberikan jaminan berupa hardware dan software berlisensi untuk keamanannya.

4. Dukungan Teknis

Pengguna dedicated server adalah mereka yang memiliki website premium. Dalam hal ini, mereka pantas untuk mendapatkan prioritas pelayanan. Tentukan pilihan kalian pada penyedia yang siap memberikan dukungan teknis terbaik. Mestinya mereka menawarkan berbagai macam sarana komunikasi untuk membantu kalian mengatasi setiap isu yang kalian hadapi.

5. Harga Terbaik

Tanpa mengesampingkan kualitas, harga merupakan salah satu faktor penting yang selalu menjadi aspek pertimbangan. Harga mahal bukan indikator kualitas layanan dan harga murah juga tidak selalu berujung murahan. Pilihlah perusahaan hosting yang menawarkan harga terbaik dengan mutu layanan yang sudah teruji.

Jika kalian membutuhkan layanan Dedicated Server terbaik, pilihlah penyedia layanan yang berpengalaman dan profesional. Kalian bisa memilih layanan Dedicated Server terbaik di Jetorbit yang sudah berpengalaman lebih dari 5 tahun dengan uptime 99% performa optimal, hardware terbaru, dan bantuan support 24 jam. Selain itu, kami juga menyediakan produk VPS, lho.

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rata rata rating 5 / 5. Jumlah rate 1

Yuk Rate 5 Artikel Ini!

We are sorry that this post was not useful for you!

Let us improve this post!

Tell us how we can improve this post?

Bagikan:

Leave a Comment