apa itu leads

Singkatnya, lead adalah orang yang tertarik pada suatu produk atau layanan yang ditawarkan baik karena bentuk dari produk itu sendiri atau cara pemasarannya. Okay, ketahui lebih lanjut yuk di artikel Apa Itu Leads, Manfaat, dan Cara Meningkatkan Leads Untuk Bisnis

Pengertian Leads

Leads adalah orang-orang yang punya potensi besar untuk diprospek menjadi pelanggan. Mereka umumnya meninggalkan kontak supaya kalian dapat menghubungi mereka secara leluasa. Berbekal kontak inilah kalian bisa mengirimkan info seputar promo atau rilis produk terbaru.

apa-itu-leads-1

Namun, leads tidak bisa didapatkan begitu saja lho, Guys. kalian butuh lead generation agar dapat menjaring leads yang berkualitas. Lebih tepatnya, lead generation adalah proses menarik orang dan mengubahnya menjadi pelanggan kalian. Beberapa metode lead generation adalah blog, freebies, kupon, dan sebagainya.

Macam-Macam Leads

Berikut adalah empat macam leads yang perlu diketahui:

Marketing Qualified Lead

Marketing Qualified Lead (MQL) adalah orang-orang yang sudah terpapar dan berinteraksi dengan materi promosi yang kalian buat. Misalnya, mereka sudah pernah mengisi kontak di landing page atau mengunduh e-book gratis.

Meski sudah familiar dengan produk atau layanan kalian nih, MQL belum siap melakukan pembelian produk atau layanan. Sebab itulah MQL justru jadi lead paling potensial untuk diprospek menjadi konsumen.

Sales Qualified Lead

Sales Qualified Lead (SQL) adalah orang-orang yang tertarik membeli produk atau layanan. Tak sekedar bertanya saja, SQL biasanya memang sudah siap membayar sejumlah uang alias menjadi pelanggan. SQL umumnya dapat dikenali karena pertanyaan mereka seputar detail info atau spesifikasi produk.

Product Qualified Lead

Product Qualified Lead (PQL) adalah orang-orang yang telah menjajal program “coba gratis” atau versi basic dari sebuah produk. Selanjutnya mereka tertarik untuk berlangganan produk atau melakukan upgrade produk ke versi premium. Misal, orang-orang yang pernah mencoba “coba gratis 60 hari” aplikasi ujian online Ujione berbasis cloud yang diproduksi oleh Jetorbit.

Service Qualified Lead

Service Qualified Lead ini hampir sama dengan PQL. Service Qualified Lead adalah orang-orang yang telah mencoba versi gratis atau fitur terbatas dari sebuah layanan. Lalu mereka tertarik untuk membayar lebih agar mendapat fitur premium yang diinginkan.

Manfaat Leads Generation

Berikut ini ada beberapa manfaat dari mendapatkan leads dan juga leads generation:

  • Membuat kalian lebih mudah untuk mengetahui orang-orang yang tertarik pada produk dan layanan yang ditawarkan.
  • Memudahkan kalian untuk memetakan demografi calon pelanggan dan mengetahui darimana pelanggan kalian berasal.
  • Memungkinkan kalian melakukan promosi ke orang-orang yang mempunyai potensi tinggi menjadi pelanggan dan pembeli.
  • Memudahkan kalian untuk menghubungi dan melakukan promosi ke pelanggan potensial.
  • Memudahkan kalian untuk melakukan targeting dan juga inbound marketing.
  • Meyakinkan pelanggan untuk membeli produk dan layanan yang ditawarkan.

Cara Meningkatkan Leads Untuk Bisnis

Okay, sekarang saatnya mempelajari cara-cara mendapatkan dan meningkatkan leads untuk bisnis kalian!

apa-itu-leads-2

Paid Advertising

Salah satu cara paling efektif untuk mendapatkan dan meningkatkan leads adalah melalui paid advertising, seperti SEM (search engine marketing) dan PPC (pay per click).

Melalui paid advertising ini, kalian tentu akan mempromosikan produk dan layanan di halaman pertama Google pada keyword populer niche kalian. 

Jika kalian tidak memiliki budget untuk melakukan paid advertising, SEO bisa menjadi alternatif yang baik. 

Cross-Promotion

Cross promotion adalah kolaborasi atau aliansi dengan vendor yang bukan merupakan kompetitor kalian untuk saling mempromosikan produk dan layanan.

Bertukar leads dengan vendor dan pihak lain, seperti bisa membuka dan memperluas reach kalian. Semakin banyak orang yang terpapar produk dan layanan kalian maka semakin tinggi peluang untuk mendapatkan leads.

Membuat Landing Page

Landing page adalah halaman produk atau layanan yang digunakan untuk mengumpulkan leads, informasi kontak berupa alamat email maupun nomor telepon.

Umumnya landing page berisi informasi lengkap tentang produk dan layanan yang ditawarkan, biasanya berisi gambar-gambar serta headline yang menarik.

Membuat Konten Berkualitas

8 dari 10 pembeli mencari informasi dan review terkait produk secara online sebelum melakukan pembelian.

Dengan menawarkan informasi yang bermanfaat dalam bentuk konten berkualitas nih, kalian bisa mempromosikan produk dan layanan kalian di dalamnya.

Apalagi jika kalian melakukan optimasi SEO pada konten tersebut. Praktik SEO yang bagus bisa membuat konten kalian berada pada halaman pertama Google dan search engine lainnya.

Social Media Marketing

Cara selanjutnya adalah melakukan social media marketing, teknik pemasaran yang dilakukan melalui platform-platform sosial.

Menjadi aktif di sosial media akan meningkatkan online presence dan brand awareness bisnis kalian dengan banyaknya pengguna media sosial yang ada di dunia saat ini.

Viral Marketing

Viral marketing adalah strategi marketing yang memanfaatkan trend yang sedang viral dan ramai dibicarakan oleh banyak orang.

Tujuan utama viral marketing adalah untuk menarik minat orang-orang dan mendorong mereka untuk membagikan produk atau layanan yang ditawarkan kepada orang-orang.

Membagikan Freebies

Freebies adalah barang dan konten yang dibagikan secara gratis, bentuknya bisa bermacam-macam. Biasanya ini akan berkaitan pada produk dan layanan yang ditawarkan.

Misal, jika bisnis kalian adalah bisnis pembuatan website maka freebies bisa berbentuk worksheet, ebook, akun trial, dan lain-lain.

Jika bisnis kalian adalah kuliner maka kalian bisa memberikan sampel tester makanan maupun promo code yang bisa digunakan saat membeli produk kalian.

Membagikan freebies tentunya akan menarik minat banyak orang terkait produk dan layanan kalian.

Giveaway

Giveaway atau kuis berhadiah juga merupakan strategi efektif untuk mendapatkan leads. Seringnya strategi giveaway dilakukan oleh brand besar dan influencer

Beri Opsi Subscribe Konten

Cara satu ini wajib untuk diterapkan. Terutama, bagi kalian yang sudah menjalankan blog untuk bisnis. 

Kalian juga bisa menambahkan form subscribe di semua konten blog. Setiap pengunjung selalu ditawari untuk subscribe blog. Jadi, kemungkinan bisnis untuk mendapatkan leads juga semakin besar.

Referral

Cara satu ini memang tidak bisa menjanjikan mendapat leads banyak dalam waktu singkat. Akan tetapi, cara ini cenderung baik jika diterapkan dalam jangka waktu lama. 

Melalui referral, leads yang didapat biasanya lebih berkualitas karena hanya orang-orang yang siap memakai produk lah yang ditarget melalui program ini.

Akan tetapi, perlu diingat, nih. Supaya program referral atau afiliasi berhasil, kalian perlu memberikan bonus kepada si pemberi referral, bisa dalam bentuk uang, kupon diskon, poin, atau yang lain.

Bagikan ebook

Ebook bagaikan “buah tangan” untuk calon pembeli. Lewat ebook yang kalian bagikan, kalian bisa meninggalkan kesan sebagai bisnis yang terpercaya, paling ahli, dan bereputasi bagus.

Supaya ebook kalian diminati calon pelanggan, ikuti beberapa tips membuat ebook berikut:

  • Pilih topik yang spesifik. Jika kalian memiliki beberapa lini produk/layanan, jangan buru-buru memasukkan semua topik yang berhubungan ke dalam satu buku. Alasannya agar bisa mendapatkan lead dalam jumlah banyak dan spesifik.
  • Buat outline untuk memetakan konten ebook. Supaya konten yang ditulis mudah dipahami pembaca, pastikan kalian memetakan konten dengan baik, urut, dan logis, ya.
  • Desain ebook semenarik mungkin. Tampilan ebook yang menarik membantu pembaca menikmati konten yang disajikan.
  • Tambah elemen dekoratif ke ebook. Taruh gambar, foto, quote, diagram, data, atau apapun yang menambah estetika. Lebih baik lagi kalau semua elemen dekoratif itu membantu pembaca memahami konten.

Kuis

Mendulang leads juga bisa dilakukan lewat kuis. Tak melulu dengan membuat kuis berhadiah, kok. Anda bisa juga membuat kuis-kuis trivial untuk tujuan senang-senang saja. 

Salah satu contoh kuis trivial ialah kuis kepribadian. Tapi, Anda bisa saja mengubah kontennya agar lebih berhubungan dengan bisnis Anda. Dengan begitu, konten yang dibuat akan jadi lebih menarik.

Kupon Diskon

Tak ada orang yang tak menyukai diskon. Itu kenapa penawaran diskon adalah sesuatu yang sulit ditolak. Apalagi untuk mendapatkannya, mereka hanya dimintai alamat email dan sedikit info personal.

Oleh karena itu, silakan coba bagikan kupon diskon untuk menggait leads. Supaya bisa sekaligus menambah user, kalian boleh gabungkan strategi ini dengan opsi subscribe blog.

Okay, Guys. Kami sudah berbagi bermacam cara untuk mendapatkan leads ke kalian, nih. Trus, cara yang paling efektif yang mana, dong? Nah, kalau itu tentunya kami kembalikan lagi ke kalian. Pada dasarnya, setiap bisnis punya pendekatan berbeda-beda untuk mendapatkan leads. Iya, kan?

Oia, bagi kalian yang ingin membuat website khususnya bagi pemula, santuy, Jetorbit punya ebook spesial untuk kalian. Kalian bisa download ebook Panduan Mengenal Website untuk Pemula dengan GRATIS! Kami juga menyediakan VPS yang bisa kalian cek di sini.

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rata rata rating 5 / 5. Jumlah rate 1

Yuk Rate 5 Artikel Ini!

We are sorry that this post was not useful for you!

Let us improve this post!

Tell us how we can improve this post?

Bagikan:

Leave a Comment